Chelsea Disarankan Boyong Harry Kane dari Tottenham

  • Bagikan
Chelsea Disarankan Boyong Harry Kane dari Tottenham

[ad_1]

Berita Liga Inggris: Wayne Bridge berharap Chelsea mendatangkan striker musim panas ini dan ia akan senang jika striker tersebut adalah bintang Tottenham Hotspur, Harry Kane.

Kapten Inggris itu telah berhasil mencatatkan 19 gol dan 13 assist di Premier League musim ini meski penampilan tim asuhan Jose Mourinho tidak cukup konsisten.

Dengan klub London utara saat ini berada di urutan ketujuh dalam klasemen dan enam poin dari empat besar, Harry Kane dikabarkan siap untuk menuntut transfer dari Tottenham Hotspur Stadium pada bursa musim panas ini jika mereka gagal finis di tempat Liga Champions.

Manchester United, Manchester City, Real Madrid dan Paris Saint-Germain semuanya telah dikaitkan dengan minat terhadap mesin gol Spurs tersebut, namun mantan bek kiri The Blues, Wayn Bridge, mengaku ingin melihatnya berada di tim Thomas Tuchel.

“Saya ingin melihat Kane pergi ke sana, saya pikir dia adalah pemain yang brilian,” kata Bridge kepada betexpert.com.

“Terkadang uang berbicara. Jika Anda melihat bagaimana kinerja Tottenham saat ini, saya pikir ada kemungkinan besar dia pergi jika dia ingin memenangkan sesuatu.”

“Saya tak yakin apakah dia akan pergi, tapi saya ingin melihatnya masuk dan mulai mencetak gol untuk Chelsea. The Blues haru berhati-hati dengan pemain yang mereka beli, tapi saya akan sangat terkejut jika mereka tak memasukkan striker baru.”

Tim Stamford Bridge memang kerap dikabarkan untuk membawa striker anyar musim panas ini, mengingat Timo Werner yang mereka rekrut musim panas lalu kurang produktif.

Erling Haaland dari Borussia Dortmund dan Sergio Aguero dari Manchester City adalah beberapa nama yang paling sering dihubungkan dengan kepindahan ke London barat.

Artikel Tag: Harry Kane, Tottenham Hotspur, Chelsea



[ad_2]

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tak Hanya Produk Branding, Media Massa Pun Dipalsukan Seperti Majalah EKSEKUTIF ini