Iriawan Pastikan Stadion Manahan Solo Siap untuk Menggelar Laga Pembuka

  • Bagikan
Iriawan Pastikan Stadion Manahan Solo Siap untuk Menggelar Laga Pembuka

[ad_1]

Berita Liga 1 Indonesia: Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan melakukan kunjungan ke Stadion Manahan, Solo sebagai persiapan akhir sebelum dilangsungkan pertandingan pembuka turnamen pramusim Piala Menpora 2021, Minggu (21/3) nanti.

Dalam pengecekan akhir itu hadir juga Menpora Zainudin Amali dan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka.

Laga pembuka sendiri akan mempertemuan Arema FC vs Persikabo 1973. Laga dijadwalkan berlangsung pada pukul 15.15 WIB. Sedangkan pada laga kedua akan mempertemukan PSIS Semarang melawan Barito Putra pukul 18.15 WIB. Kedua laga ini akan disiarkan langsung di televisi.

“Saya tadi melakukan cek ke Stadion Manahan. Termasuk lampu stadion untuk pertandingan malam hari. Tidak ada masalahan dengan stadion. Kita tahu Stadion Manahan sudah memiliki standar FIFA,” kata Iriawan seperti dilansir laman resmi pssi.

Dia pun berharap seluruh suporter yang timnya ikut Piala Menpora untuk tidak datang ke stadion, melakukan nonton bareng (nobar), ataupun melakukan berbagai kegiatan lain yang dapat mengundang terjadinya kerumunan suporter.

“Tetap tinggal di rumah. Nonton televisi saja. Saya memohon untuk suporter bisa mematuhi dan mengikuti ketentuan terkait Piala Menpora ini,” imbuh Iriawan.

Selain di Surakarta, tiga kota lain, yaitu Sleman, Malang, dan Bandung juga ditetapkan sebagai tuan rumah pada babak penyisihan turnamen Piala Menpora 2021 yang diikuti oleh 17 tim Liga 1 atau minus Persipura Jayapura yang memilih mundur.

Sebanyak 17 tim tersebut dibagi ke dalam empat grup berbeda. Nantinya, dua tim terbaik dari masing-masing grup akan saling berhadapan pada babak knock out.

“Selamat bertanding kepada 17 tim. Tunjukka n sikap fairplay, junjung tinggi sportivitas, dan tetap patuhi protokol kesehatan,” pungkasnya.

Artikel Tag: iriawan, Piala Menpora, PSSI



[ad_2]

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tak Hanya Produk Branding, Media Massa Pun Dipalsukan Seperti Majalah EKSEKUTIF ini