[ad_1]
Berita Transfer: Tiga klub raksasa Eropa, Real Madrid, PSG, dan Inter Milan, dikabarkan ikut perburuan untuk mendapatkan gelandang Manchester United, Jesse Lingard.
Jesse Lingard, yang dipinjamkan ke West Ham dari Manchester United, kembali tampil impresif pada laga Minggu (11/4) dengan mencatatkan 2 gol saat The Hammers menang 3-2 atas Leicester. Membantu timnya masuk ke posisi empat besar klasemen sementara Liga Premier.
Lingard mungkin memang hanya dipinjamkan sampai akhir musim ini, namun gol-golnya bisa membantu West Ham ke Liga Champions.
Sejauh ini Lingard sudah mencatatkan 8 gol dalam 9 laga pertamanya untuk West Ham. Dan menurut ESPN, performa impresifnya itu telah menarik perhatian dari 3 klub raksasa Eropa.
Real Madrid, PSG, dan Inter Milan saat ini tengah memonitor situasi gelandang 28 tahun itu menjelang jendela transfer musim panas.
Tiga klub besar tersebut melihat Lingard sebagai tambahan potensial untuk skuat mereka. Dan meskipun harganya baru-baru ini telah naik, namun Lingard masih dianggap sebagai opsi yang lebih murah dibanding target-target mereka yang lain.
Tiga klub tersebut bergabung dengan Leicester dalam perburuan untuk mendapatkan Lingard. Sementara West Ham juga ingin mempermanenkan status Lingard, mengingat mereka telah mendapat keuntungan darinya.
Manajer David Moyes sebelumnya pernah mengatakan bahwa West Ham akan bicara tentang transfer permanen Lingard di musim panas ini. Namun dengan makin banyaknya klub yang mengincarLingard, mereka mungkin akan lebih awal dalam melakukan negosiasi.
Artikel Tag: Manchester United, Jesse Lingard, Real Madrid
[ad_2]